• MTSN 7 JEMBER
  • Religius Kompetitif Global Peduli Lingkungan

GEBYAR P5RA KELAS 7,8, & 9 MTSN 7 JEMBER

Umbulsari-Jum’at, 22 November 2024 Gebyar P5RA diawali dengan senam sekaligus sarapan pagi siswa, guru serta karyawan MTs. N 7 Jember.Acara seperti biasanya dipandu oleh WAKA Kesiswaan Bapak M.Fatkhis Suud, S.Pd.I kemudian dilanjut dengan acara P5RA, di mana masing-masing kelas memiliki tema yang berbeda. Kelas 7 tema: Demokrasi, Kelas 8 tema: Binneka Tunggal Ika , kelas 9 tema : Bangunlah Jiwa ragaku.

Kelas 7 memamerkan hasil karya berupa maket pesta demokrasi sesuai dengan kreasi kelompok masing-masing siswa. Dihadapan siswa di halaman bersama dengan guru pendamping kelas mengadakan presentasi sesuai dengan maket yang dibuat sehingga sangatlah menarik perhatian. Selanjutnya disusul acara kedua penampilan dari kelas 8  sesuai dengan topik menciptakan lagu daerah masing - masing. Masing-masing  kelompok menampilkan lagu yang telah dibuatsecara bergantian sesuai dengan urutan tampilan. Sorak-sorai dari teman-teman karena kepiawaian siswa membuat penonton tertawa saat mengumandangkan lagu yang telah diciptakan.

Setelah kelas 8 tampil dilanjut acara terakhir yaitu kelas 9 berupa drama. Drama engan judul yang beraneka sehingga juga sangat menggugah hati penonton karena dengan adeganyang menarik membuat teman-teman sebagai penonton menjadi terkesima. P5RA sebagai ajang yang mampu meningkatkan kreativitas, kerja sama yang baik antar kelompok, kekompakkan  sehingga mampu untuk mencipta, menghasilkan produk sesuai dengan tema yang diangkat.

Setelah penampilan usai kegiatan siswa dilanjutkan dengan membersihkan kelas masing-masing  baik luar maupun dalam  untuk persiapan  Asesmen Sumatif Akhir Semester Ganjil 2024/2025.

Mudah-mudahan pembelajaran P5RA dapat menjadi contoh atau teladan guna mampu mengaplikasikan dalam aksi nyata. Bagaimana proses dalam pembelajaran P5RA harus dimengerti dan dipahami karena kerja sama, gotong royong, berpikir kritis, kreatif,dsb tertuang di P5RA

Tulisan Lainnya
PENGUMUMAN CALON SISWA BARU YANG DITERIMA MELALUI JALUR PRESTASI PPDB MTsN 7 JEMBER

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh, Puji syukur kita panjatkan ke hadirat Allah Subhanahu wa Ta’ala atas limpahan rahmat dan karunia-Nya. Shalawat serta salam semo

03/03/2025 09:07 - Oleh Administrator - Dilihat 436 kali
MTsN 7 Jember Gelar OASE untuk Memeriahkan Milad Madrasah

Dalam rangka memperingati milad MTsN 7 Jember yang ke-28, digelar kegiatan tahunan bertajuk OASE (Olimpiade dan Ajang Seni). Puncak OASE dilaksanakan pada sabtu, 8 Februari 2025 berlang

10/02/2025 20:41 - Oleh Administrator - Dilihat 86 kali
Pelaksanaan PKKM di MTsN 7 Jember Berjalan Lancar

Jember, 23 Desember 2024 — Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 7 Jember melaksanakan Penilaian Kinerja Kepala Madrasah (PKKM) pada hari Senin, 23 Desember 2024. Acara ini bertujuan

23/12/2024 14:44 - Oleh Administrator - Dilihat 113 kali
WORKSHOP DIGITAL LEARNING OF GOOGLE SITES BASED AND USING MENTIMETER DI MTSN 7 JEMBER

Hari ini , 16 Desember 2024 MTs.N 7 Jember melaksanakan  Kegiatan “Workshop Digital Learning of Google Sites Based and Using Mentimeter”. Sebanyak 53 orang guru dan kar

16/12/2024 21:34 - Oleh Administrator - Dilihat 77 kali
MTsN 7 Jember laksanakan Outing Class dan Studi Banding ke MTsN 2 Bondowoso

Bondowoso, 12 September 2024 - Di komandani oleh Kepala Madrasah, rombongan MTsN 7 Jember kelas unggulan Cabor tiba di MTsN 2 Bondowoso untuk laksanakan studi banding sebagai upaya memp

12/12/2024 15:24 - Oleh Administrator - Dilihat 703 kali